Selatannews. Perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) tahun 2024 khususnya Pilkada Kabupaten Padang Lawas Utara (PALUTA) semakin terasa hangat.
Sebab, beberapa sosok bakal calon bupati Paluta sejak awal sudah mulai bermunculan, salah satunya H. Reski Basyah Harahap, S.STP, MSi yang disapa Haji Obon.
Haji Obon merupakan anak dari Tokoh Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) yang juga anak mantan bupati Paluta, H. Bahrum Harahap. Obon juga adik kandung dari mantan Bupati Paluta, Andar Amin Harahap yang saat ini melenggang ke Senayan setelah memproleh suara terbanyak di Daerah Pemilihan (Dapil) Sumut 2 beberapa bulan yang lalu.
Terlebih, Haji Obon juga sudah sejak awal berkecimpung di dunia pemerintahan, hal itu menunjukkan bahwa Obon sosok yang pas untuk melanjutkan pembangunan di Paluta adalah Haji Obon.
Diketahui, Obon menjabat Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Paluta. Hal itu menunjukkan bahwa sosok Obon mendapatkan dukungan dari masyarakat Paluta bukan hanya sekedar dukungan, tetapi berdasarkan kerja keras Obon, dengan rekam jejak dan pengalaman yang sudah matang di birokrasi.
Walaupun, sebagian kecil menganggap Haji Obon sosok yang dipangku oleh keluarga dengan isu Dinasti Politik. Tetapi, pada prinsipnya dinasti politik masih perdebatan di atas meja. Sebab, sampai saat ini Paluta masih aman-aman saja. Bahkan dari sosok beberapa calon yang bermunculan Haji Obon masih tergolong unggul dan teruji.
Pro Kontra yang bermunculan pada sosok Bakal Calon Bupati Paluta menjelang Pilkada merupakan bagian tak terpisahkan dari perjalanan sistem demokrasi. Namun, dari berbagai sosok calon bupati Paluta tentu memiliki rekam jejak dan pengalaman masing-masing. Tentu itu menjadi nilai tersendiri bagi calon, yang salah satunya bagi sosok Haji Obon. (MD)